Rumahmakanan’s Weblog

August 22, 2008

Es Kopyor Sintetis

Filed under: Minuman — Tags: , — rumahmakanan @ 2:20 am

Es Kopyor Sintetis

Ini es kopyor yang resepnya juga ku dapat dari kliping. Ditambah sedikit saran dari tetangga, hmm satu tambahan lagi buat resep buka puasa.

Bahan :

1 bungkus agar2 bubuk putih

1 liter santan

250 gr gula pasir

150 gr biji kolang kaling hijau siap pakai

2 lbr daun pandan

¼ sdt garam

Es batu

Cara Membuat :

1. Buat kopyor: tempatkan agar-agar, 500 ml santan dan gula pasir dalam panci. Masak dengan api sedang sambil terus diaduk samapi mendidih angkat.

2. Tempatkan es batu dalam baskonm siram kan sedikit demi sedikit larutan agar-agar ke atas es. Biarkan agar-agar turun dari es batu hingga menyerupai kopyor.

3. Masak 500 ml santan , daun pandan dan garam di atas api sedang sambil terus diaduk-aduk sampai mendidih, angkat dan dinginkan.

4. Sajikan dalam gelas kopyor sintetis dan kolang-kaling, beri es batu dan tuang santan secukupnya.

August 21, 2008

Bola-bola Coklat

Filed under: Resep Kue dan Cemilan — Tags: — rumahmakanan @ 11:02 am

Buat yang suka kue coklat. Ini makanan yang palig gampang sedunia. Kalau teman-teman busan sama biscuit marie yang ada di rumah, ada makanan yang bisa diolah dari biscuit itu. Simlpe buat anak-anak. Gapake ribet gapake kompor. So…selamat mencoba.

Bahan :

150 gr Biskuit Marie hancurkan hingga menjadi bubuk

100 ml Susu kental manis coklat

Mesis sesukanya…terserah warna apa aja

Cara Membuat :

1. Campurkan bubuk biscuit dengan susu kental manis, aduk hingga menjadi adonan.

2. Ambil satu sendok makan adonan bulatkan lalu gulingkan ke atas mesisi secepatnya. Karena jika kelamaan mesis tidak bisa melengket ke adonan bola-bola.

3. letakan di atas cup kertas. Masukkan ke dalam kulkas selama 30 menit agar mengeras.

4. Bola-bola coklat siap dihidangkan.

Es Shanghai

Filed under: Minuman — Tags: , , — rumahmakanan @ 10:20 am

Buat referensi bukaan puasa tambahan, ini ada es shanghai yang resepnya kudapat dari klioping resep ibu. Kayaknya sih sumbernya dari Nova. Tapi gat au Nova yang kapan. Tapi ga penting yang penting selamat mencoba.

Bahan :

3 buah alpukat

2 buah kelapa muda

5 mata nangka, potong-potong

250 gr tapai singkong, potong-potong

Susu kental manis putih

Es batu

Sirup Gula:

500gr gula pasir

300ml air

3 lbr daun pandan

Cara Membuat :

  1. buat sirup:rebus gula pasir, air dan daun pandan dengan api sedang sampai gula hancur dan kental, angkat dinginkan.
  2. Keruk daging buah alpukat. Potong kotak-kotak. Keruk juga daging buah kelapa muda sisihkan.
  3. Sajikan Es Shanghai dalam mangkuk, secara berturut-turut alpukat, kelapa muda, nangka, dan tapai singkong. Beri sirup gula dan es serit secukupnya.

August 20, 2008

Sop Buah

Filed under: Minuman — Tags: , — rumahmakanan @ 8:33 am

Ini bukan seperti sop krim atau sop ayam. Ini sop buah yang lebih mirip dengan es buah.

Bedanya? Ga ada bedanya sih menurutku, hanya sepertinya isinya buah semua, berbeda dengan es buah yang kadang-kadang masi di campur rumput laut atau cincau.

So…singkatnya ini cara dan bahannya

Lumayan buat buka puasa…

Bahan :

3 buah jambu Klutuk yang matang (warna dalamnya merah)

¼ buah melon

4 buah stroberi

1 buah alpukat

buah lainnya jika suka

es batu sesuai selera

susu kental manis putih sesuai selera

Cara Membuat :

1. Ambil 1 buah jambu klutuk buang bijinya lalu blender bersama dengan es batu dan susu kental manis.

2. Buang biji 2 jambu klutuk lainnya, lalu potong kotak-kotak. Potong kotak-kotak buah yang lainnya.

3. campur potongan buah-buah itu lalu siram dengan jus jambu klutuk.

4. Sop buah siap dinikmati

Spaghetti Sauce Bolognaise

Filed under: Resep Masakan — Tags: , , — rumahmakanan @ 6:01 am

Bahan :

1. 100 grm Pasta Spaghetti

2. 50 ml Sauce tomat

3. 1 Buah Tomat rendam air panas, kupas kulitnya. Lalu cincang.

4. ½ liter kaldu sapi

5. 1 ons daging sapi giling

6. 2 sdm Tepung maizena larutkan dengan sedikit air

7. ½ siung bawang bombay cincang

8. ¼ sdt oregano

9. ¼ sdt basil

10. 1 sdm margarine

11. Garam dan Merica secukupnya

12. Keju parut

Cara Membuat :

1. rebus pasta hingga kenyal

2. tumis bawang Bombay dengan margarine hingga harum. Lalu masukkan daging giling.

3. tumis daging giling hingga berubah warna. Masukkan tomat cincang dan sedikit kaldu lalu aduk-aduk.

4. Masukkan garam, oregano dan merica bubuk lalu masukkan sauce tomat dan kaldu daging sapi. Aduk hingga mendidih.

5. Masukkan larutan maizena ke dalam sauce bolognaise. Lalu aduk hingga mengental.

6. Sajikan pasta spaghetti dengan sauce bolognaise dan taburan keju parut.

7. dapat ditembahkan sauce sambal jika mau.

8. Spaghetti siap dihidangkan

NB: Oregano dan basil adalah sejenis bumbu kering. Dapat ditemukan di swalayan atau Hypermarket.

Donat Mungil Suka-Suka

Filed under: Resep Kue dan Cemilan — Tags: , , — rumahmakanan @ 5:55 am

Bahan :

500 gr tepung terigu protein tinggi / hard wheat

100 gr tepung terigu protein sedang / medium wheat

2 butir telur ayam

11 gram ( 1 bungkus ) ragi instant / fermifan

10 gram mentega

10 gram baking powder

100 gram gula halus

50 gram susu bubuk

250 ml air

½ sdt garam halus

Pelapis / taburan:

· 200 gr cooking chocolate

1 sdm mentega

1 sdm susu kental manis putih

· Gula halus untuk taburan

Cara Membuat :

1. Campur tepung, gula halus, baking powder, ragi instant, garam dan susu bubuk. Masukkan telur dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni.

2. tambahkan mentega, uleni lagi hingga kalis dan terbentuk edonan yang transparan. bulatkan adonan (bukan bentuk kecil-kecil), biarkan fermentasi/ mengembang selama 30 menit.

3. potong dan timbang adonan masing-masing 30 gram. Bulatkan dan biarkan 20 menit hingga mengembang lagi.

4. Kempiskan masing-masing bulatan dan bentuk kembali menjadi bola-bola. Fermentasikan lagi selama 30 menit.

5. panaskan minyak yang banyak dalam wajan . goreng donat hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan dinginkan.

6. Tim Cooking coklat dengan mentega dan susu kental manis.

7. seram donat dengan coklat tim.

8. Atau bisa juga gulingkan donat di gula halus.

9. Atau jika suka, buat bolongan dengan sumpit di dalam donat lalu semprotkan coklat leleh / selai stroberi dengan spuid ke dalam donat. Lalu gulingkan donat di atas gula halus.

August 5, 2008

Sup Krim Jagung

Filed under: Resep Masakan — Tags: , , — rumahmakanan @ 4:08 pm

Bahan:

4 buah jagung manis didpipil

Dada ayam fillet

5 buah wortel, potong-potong

Buncis

Daun bawang sesuai selera

¼ kg kentang kupas potong dadu

1 litter kaldu ayam

Garam dan Lada secukupnya

1 siung Bawang putih dirajang halus

Minyak atau mentega secukupnya

1 sendok makan maizena

Cara membuat:

1. Blender atau ulek 2 buah jagung manis yang telah dipipil hingga halus.

2. tumis bawang putih yang sudah dirajang halus sampai harum masukan kaldu ayam dan jagung manis halus sedikit demi sedikit secara bergantian.

3. Masukan garam dan lada secukupnya, masukkan ayam lalu aduk sebentar.

4. Masukkan semua sayuran yang telah di potong sesuai selera termasuk 2 jangung manis yang telah didpipil.

5. Aduk-aduk hingga mendidih.

6. Larutkan maizena dengan sedikit air lalu campurkan dengan sup yang sudah mendidih sambil terus diaduk hingga mengental. Aduk sebentar

7. Sup siap dihidangkan

Mie Schootel

Filed under: Resep Masakan — Tags: — rumahmakanan @ 4:04 pm

Kalau biasanya macaroni yang dibua schootel sekarang ada resep buat Mie schootel yang mudah. Sebagai tambahan Resep ini terinspirasi oleh mie instant yang belum termakan dan bisa diolah kembali menjadi makanan yang lebih seru.

Bahan:

2 bungkus Indomie kari ayam

½ kaleng kecil Kornet

1 butir telur ayam

1/3 siung bawang Bombay, cincang

Susu cair …

Keju parut sesuai selera

Cara Membuat :

1. Rendam mie instan sampai mengembang (jangan direbus karena bisa lodoh) tanpa bumbu.

Rendam dengan air panas atau mendidih setinggi mie. Rendam hingga airnya habis dan mie mengembang bukan lodoh. Tiriskan.

2. campur mie dengan bumbunya semua, kornet, telur ayam, bawang bombay, susu cair dan aduk hingga tercampur rata.

3. Oles loyang atau pinggan tahan panas dengan mentega.

4. Siapkan kukusan.

5. Tuangkan adonan mie ke dalam pinggan atau loyang lalu taburi keju parut. Sampai rata

6. Kukus adonan kurang lebih 30 menit.

7. setelah itu masukkan angkat dan panggang adonan sampai bagian keju yang mencair diatasnye berwarna emas.

8. Setelah itu angkat lalu sajikan dengan sauce sambal selagi hangat.

Nb: Bisa langsung di panggang dan tidak usah di kukus. Panggang lebih lama. Selamat Mencoba!!!

Sekilas Tentang Pasta

Filed under: Info dan Tips Seputar Makanan — Tags: , , , — rumahmakanan @ 3:43 pm

Sekilas Tentang Pasta

Mmmm… pasta!

Saat pertama kali nama itu disebut pasti yang terbayang di pikiran kita adalah spaghetti lengkap dengan sause tomat dan daging dengan taburan keju. Yup! Spaghetti adalah salah satu jenis pasta. Aku pikir dulu yang namanya spaghetti itu harus selalu dengan sauce bolognaise (sauce tomat dengan daging cincang) tapi ternyata ada juga yang memakai sauce lada hitam dan sebagainya. Ternyata pasta itu tidak Cuma spaghetti ya… tapi banyak jenisnya dan diantaranyapun sudah akrab ditelinga kita

Makanan mirip pasta banyak dijumpai di berbagai tempat di dunia sejak zaman dulu, terutama di wilayah dengan penduduk yang menjadikan gandum dan serealia sebagai makanan utama. Gandum yang sudah digiling sering dimasak sebagai bubur atau dihaluskan menjadi tepung dan dibuat roti. Pasta kemungkinan besar merupakan alternatif dari bubur atau roti, karena pasta merupakan makanan awetan yang dibuat tanpa perlu dimasak

Sejarah Pasta

Di Eropa, catatan tertulis paling tua tentang makanan serupa mi ditemukan pada hiasan makam orang Etruscan di Italia Tengah yang berasal dari tahun 400 SM. Di Tiongkok, mi sudah dikenal sejak tahun 2000 SM berdasarkan hasil penggalian di situs Lajia (Tiongkok barat) yang terletak di tepi Sungai Kuning. Di bawah lapisan tanah jenis tanah loess yang tebal di situs penggalian yang sudah rusak akibat gempa bumi dan banjir ditermukan mi berwarna kuning di dalam panci tanah liat yang terbalik. Panjang mi sekitar setengah meter dengan diameter 3 milimeter. Hasil analisis menunjukkan mi dibuat dari tepung biji milet. (http://id.wikipedia.org/wiki/Pasta)

Pembuatan Pasta

Pasta dibuat dari tepung terigu semolina yang merupakan hasil gilingan biji gandum durum dicampur telur sehingga sedikit berwarna kuning cerah, dan bila dimasak dengan benar akan menghasilkan tekstur sedikit kenyal. Pasta buatan Amerika sering dibuat dari campuran tepung terigu Farina dan Semolina, sehingga mempunyai tekstur yang lebih lembut untuk dijadikan hidangan seperti kaserol.

Di Italia, pasta biasanya dijual di dalam kemasan dalam bentuk kering. Pasta kering dibuat di pabrik dengan menggunakan mesin ekstrusi yang mendorong keluar adonan pasta melalui lubang-lubang saringan. Bentuk-bentuk pasta yang lain diperoleh dengan menggiling adonan pasta menjadi lembaran yang kemudian dipotong-potong atau dicetak.

Pasta segar buatan rumah tangga dan restoran dibentuk dengan tangan beberapa saat sebelum pasta direbus. Pasta segar memerlukan waktu masak yang singkat, namun pasta segar tidak tahan lama disimpan karena memiliki kadar air yang tinggi. Pasta kering bisa tahan lama disimpan hingga 3 tahun atau lebih karena hanya memiliki kandungan air sebanyak 10%. Pasta yang sudah dimasak dan tinggal dipanaskan dengan oven microwave juga sering dijumpai di bagian makanan beku pasar swalayan. (http://id.wikipedia.org/wiki/Pasta)

Berbagai Macam Pasta

FarfalleFarfalle

Farfalle. Pasta ini berbentuk dasi kupu-kupu dengan tepi bergerigi. Cocok dengan hidangan salad atau maincourse dengan sauce yang creamy seperti mornay sauce.

Cochiglioni. Bentuknya menyerupai kulit kerang. Lebih pas untuk isi soup salad dan main course.

penne

penne

Canelloni. Bentuknya seperti pipa berlubang sengan diameter 3 cm dan panjang 5cm. Jenis ini dengan ukuran lebih panjang dikenal dengan nama rigatoni, sedangkan yang berujung serong disebuat penne. Cocok diolah menjadi snack panggang atau rebus dengancampuran daging dan keju. Pada bagian tengahnya yang berlubang bisa diisi dengan daging.

Lasagne. Berbentuk lembaran tipis dengan ukuran 5×27 cm dijumpai dalam tiga

lasagne

Lasagne

SpaghettiSpaghetti
Macaroni

Macaroni

Macaroni. Pasta berbentuk pipa melengkung dengan lubang di tengahnya. Ini adalah jenis pasta yang paling akrab dengan kita yang biasa kita temukan di hidangan soup atau bisa diolah menjadi macaroni schootel.

Fussili

Fussili

Fusilli. Kadang-kadang kita menyebutnya dengan macaroni keriting. Bentuknya pendek dan spiral. Bisanya diolah dengan cream sauce bercampur tomat dan kacang polong.

Fettucine

Fettucine

Fettuccine. Bentuknya seperti kuetiau, tipis dan lebar. Dapat dijumpai dengan tiga warna: hijau dari sari bayam, hitam dari tinta cumi-cumi dan kuning dari telur. Cocok dijadikan hidangan utama dengan daging, sayuran dan seafood.

Tip Menngolah Pasta

§ Pasta direbus sampai kenyal yang biasanya disebut al dente atau tidak terlalu matang. Tapi biasanya kita memasak pasta sampai benar-benar empuk.

§ Rebus pasata dalam air mendidih dengan perbandingan1.5 liter air untuk 100 gram pasta.

§ Sebenarnya, di Negara asalnya rasa pasta itu tawar tapi di sini rasa masakan pasta tidak tawar melainkan sedikit asin. Untuk itu anda bisa menambahkan sedikit garam pada saat perbusan agar rasa pasta tidak terlalu tawar.

§ Pasta basah memerlukan 2-3 menit waktu perbusan sementara pasta kering 8-10 menit. Jika kurang dari itu pasta akan terasa mentah dank eras, dan jika lebih pasta tidak akan kenyal lagi tapi empuk.

§ Hilangkan kebiasaan menambahkan minyak goreng atau mentega ke dalam rebusan. Ini dapat membuat sauce pasta tidak meresap sempurna.

§ Campur sauce pelengkap pada saat pasta masih panas agar sauce dapat meresap dan pasta tidak lengket.

Blog at WordPress.com.